Termasuk Indonesia, Macron Bidik Kolaborasi Strategis dengan Kawasan Asia Tenggara
Presiden Prancis Emmanuel Macron menyatakan harapannya untuk menjalin kesepakatan baru dengan negara-negara di Asia Tenggara. Hal ini seiring dengan lawatannya menuju sejumlah negara dalam kawasan tersebut.
Macron mengatakan bahwa dirinya ingin memperkuat hubungan diplomatik dan kerja sama perdagang dalam berbagai sektor, khususnya dalam bidang pertahanan, energi, dan inovasi teknologi.
Baca Juga: Macron Bawa Kabar Baik, Prancis dan China Segera Capai Kesepakatan Soal Tarif Cognac
“Saya datang ke sini untuk memperkuat hubungan kami di bidang utama – pertahanan, inovasi, transisi energi, dan pertukaran budaya,” tulis Macron di X, dilansir Senin (26/5).
Macron menegaskan bahwa pihaknya akan tampil sebagai pembela kerja sama internasional dan perdagangan berbasis aturan (rules-based trade) yang berbeda dengan kekuatan dunia lain dimana mereka semakin mengedepankan metode koersif atau sepihak.
Après un long voyage, nous arrivons à Hanoï avec la délégation française.
— Emmanuel Macron (@EmmanuelMacron) May 25, 2025
Première étape d’une tournée stratégique au Vietnam, en Indonésie puis à Singapour.
C’est dans cette région de l’Indopacifique que se joue une part de notre avenir à tous, Françaises et Français.… pic.twitter.com/xqyk88OPvz
“Prancis adalah mitra yang dapat diandalkan, yang percaya pada dialog dan kerja sama,” tegas Macron.
Adapun Macron menyuarakan keinginannya ini menyusul ancaman kebijakan tarif hingga perang dagang yang dikobarkan oleh Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump.
Prancis akibat hal tersebut didorong untuk mendiversifikasi kemitraan ekonominya termasuk dengan negara di Asia Tenggara.
Baca Juga: Menteri Ekraf Yakin Prancis Mitra Strategis RI Kembangkan Ekonomi Kreatif
Macron sendiri memulai kunjungan ini dengan tiba di Vietnam di Minggu (25/5). Setelahnya, ia dijadwalkan mengunjungi Indonesia dan Singapura.
相关推荐
- Ringankan Beban Nenek Tami Idap Katarak dengan Donasi di Berbuatbaik
- Tiga Tewas Didor Oknum Polisi, Kapolri Minta Bripka CS Dipecat Tak Terhormat
- Super Sibuk, Pekerja di China Ramaikan Tren 'Olahraga' Baru di Kantor
- Mumpung Yen Anjlok, Ini Kota
- Kenapa Harus Ada Peringatan Hari Kebangkita Nasional? Ini Latar Belakang dan Tujuannya
- Juliari Minta Pemberitaan Pembagian Bansos Diliput Besar
- Tiga Tewas Didor Oknum Polisi, Kapolri Minta Bripka CS Dipecat Tak Terhormat
- Angka Putus Sekolah Siswa SD di Jakarta Tertinggi di Indonesia, PSI: Bikin Sesak Dada