Viral Muncul Asap di Kabin Pesawat, Perlu Khawatir atau Tidak?
Pernahkah kamu melihat asap yang muncul secara misterius di dalam kabin pesawat? Tak perlu khawatir, ini ternyata fenomena yang tidak asing dalam penerbangan.
Baru-baru ini, fenomena itu menjadi viral setelah Savannah Gowarty, seorang pengguna TikTok, membagikan video tentang asap dan kondensasi di dalam pesawat selama penerbangan domestik di Amerika Serikat. Video tersebut telah ditonton lebih dari 13,7 juta kali, memicu rasa takjub dan kebingungan di kalangan penonton.
Namun, menurut Administrasi Penerbangan Federal (FAA), ini hanyalah kejadian alami yang biasanya berlangsung singkat dan tidak ada alasan untuk khawatir.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seorang ilmuwan iklim dari University College London, Indrani Roy, menjelaskan bahwa kondisi di dalam pesawat sangat mendukung terjadinya kondensasi.
Uap air di udara cenderung menempel pada permukaan padat yang lebih dingin, dan banyak permukaan seperti itu di dalam pesawat. "Oleh karena itu, kondensasi lebih mungkin terjadi di area permukaan padat yang dingin di dalam kabin," kata Roy.
Pramugari asal Amerika Serikat, Rich Henderson menyampaikan bahwa meskipun asap yang dihasilkan oleh kondensasi ini aman, penumpang terkadang bisa merasa khawatir, terutama jika mereka mengalaminya untuk pertama kali.
@savinnyc Nothing better than being on a 4hr flight back to new york soaking wet and cold #flying #plane #vacation #pilot #fyp ♬ Paper planes M.I.A - songs for u <3
"Kebanyakan mereka hanya bingung tentang apa itu. Namun, begitu dijelaskan bahwa itu hanyalah kondensasi dari udara dingin sistem pendingin udara pesawat yang bertemu dengan udara hangat dan lembap di kabin, mereka akan segera mengerti," ujar Henderson.
Asap atau kadang juga disebut kabut di kabin pesawat adalah fenomena yang tidak perlu dikhawatirkan. Seringkali, asap hanya muncul saat keluar dari lubang angin, bertahan selama 1-2 detik, dan kemudian menghilang.
Jadi, jika kamu melihat asap di dalam pesawat, ingatlah bahwa itu hanyalah fenomena alami yang sementara dan tidak berbahaya. Nikmati saja momen singkat tersebut sebelum asap menghilang dan penerbangan kamu berlanjut dengan lancar.
(anm/wiw)(责任编辑:休闲)
- ·Tok! BI Pangkas BI Rate ke Level 5,5% di Mei 2025
- ·Mengintip Arti Nama Anak Kedua Nikita Willy
- ·Emiten Sinarmas Group LPPI Terbitkan Obligasi Berkelanjutan Rp1,38 Triliun, Dananya untuk Ini
- ·Ancaman Hukuman Suami KDRT Istri Hamil Diperberat, Polres Tangsel: Petunjuk Jaksa
- ·Jangan Anggap Sepele Gatal di Area Vagina, Bisa Bikin Infeksi
- ·Menteri Ekraf Yakin Peran Seniman Sangat Penting Dukung Kebangkitan Industri Kreatif
- ·Gibran Uji Coba Makan Siang Gratis di SDN Sentul Bogor, Apa Aja Menunya?
- ·Lawan Arah hingga Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Lettu GDW Dipastikan Kena Sanksi Disiplin
- ·Gelar Haul Ke
- ·Jadi Tersangka Kejahatan Lingkungan, Bos Pabrik Sawit Terancam 10 Tahun Penjara
- ·Berikut Ini Asuransi Jiwa Syariah Terbaik dan Manfaatnya
- ·Termohon Belum Siap, Sidang PK Saka Tatal di PN Cirebon Dilanjutkan Jumat Besok
- ·Fenomena 'SCBD' Sukses Jadi Perhatian Publik, Mazdjo Pendukung Ganjar Seperti Biasa Koar
- ·Gibran Uji Coba Makan Siang Gratis di SDN Sentul Bogor, Apa Aja Menunya?
- ·国外留学艺术该怎么选择院校?
- ·Gift Bag Golden Globes 2025 Bernilai Rp16,2 M, Intip Isinya
- ·Dianggap Mengganggu Ketertiban, Empat Demonstran Tolak Kenaikan BBM Diamankan Polisi
- ·Temui Presiden, Ketua DPD Sampaikan Perlunya Kembali ke Sistem Bernegara Rumusan Pendiri Bangsa
- ·Ganjar Ungkap Rencana Politik, Gunakan 'Nano Strategi'
- ·Pelaku Wisata Air di Bali Diimbau Waspada Imbas Hujan Berhari